Semua tulisan dari SMA Negeri 6 Pekanbaru

MPLS T.P 2022-2023

Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Bagi Peserta Didik Baru SMA Negeri 6 Pekanbaru T.P  2022-2023

Dasar Kegiatan

  • Permendikbud 18 tahun  2016  tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah Bagi Siswa Baru
  • Program kerja OSIS SMAN 6 Pekanbaru

Tujuan Kegiatan:

  • Mengenali potensi diri siswa baru.
  • Menumbuh kembangkan jiwa patriotisme terhadap sekolah sebagai wujud nyata mempersiapkan siswa berprestasi dan aktif dalam kegiatan ekstrakulikuler.
  • Memberikan wawasan terhadap siswa baru sebagai wahana pengembangan diri, menjadi siswa yang cakap, tanggap, dan patuh terhadap tata tertib sekolah.
  • Memberikan bekal pengenalan kegiatan intrakulikuler di SMA Negeri 6 Pekanbaru dan evaluasi dari seluruh kegiatan yang ada di Sekolah Tingkat Pertama sebelumnya
  • Memberikan pembiasaan terhadap kedisiplinan tata tertib sekolah.
  • Mengembangkan interaksi positif antar siswa dan warga sekolah lainnya.

    Bagi Siswa Yang Sudah Melakukan Daftar Ulang  Wajib Mengikuti Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sesuai jadwal sebagai berikut :
NOHari/TglPukulUraian Kegiatan
1Selasa , 12 Juli 202207.30-10.00 WibPersiapan MPLS
2Rabu, 13 Juli 202207.00-14.00 WibKegiatan MPLS
3Kamis, 14 Juli 202207.00-12.00 WibKegiatan Psikotes
4Jumat, 15 Juli 202207.00-15.00 WibKegiatan Akhir MPLS

RUNDOWN KEGIATAN MPLS SMA NEGERI 6 PEKANBARU TAHUN PELAJARAN 2022/2023

HARI PERTAMA : RABU, 13 JULI 2022

HARI KEDUA : KAMIS, 14 JULI 2022

HARI KETIGA : JUM’AT, 15 JULI 2022

Pengumuman PPDB T.A 2022/2023

PENGUMUMAN PENETAPAN PESERTA DIDIK BARU YANG DI TERIMA DI SMA NEGERI 6 PEKANBARU PADA TAHUN AJARAN 2022/2023, SECARA ONLINE AKAN DI BUKA PADA:

Rabu, 06 Juli 2022 Pukul 16.00 WIB

https://ppdb.riau.go.id/

PERSYARATAN DAFTAR ULANG PESERTA  DIDIK  BARU SMA NEGERI 6 PEKANBARU TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Bagi Peserta Didik Yang  Diterima Pada Pendaftaran PPDB di SMA Negeri 6 Pekanbaru Dapat Melakukan Pendaftaran Ulang Dengan Menyerahkan :  

  1. Bukti Pendaftaran Asli + Pas Foto 3×4
  2. Foto Copy Ijazah/SKL SMP /sederajat 
  3. Foto Copy Kartu Keluarga (KK)
  4. Foto Copy Akte Kelahiran/ surat keterangan lahir dari Bidan
  5. Foto Copy Rapor Semester 1 Sd 5
  6. Surat Keabsahan Dokumen Bermaterai 10.000
  7. Mengisi Blangko Peserta Didik
  8. Mengisi Surat Pernyataan Peserta didik baru dan Orang tua ditanda tangani di atas Materai 10.000
  9.  Foto Copy Sertifiat Asli Prestasi Akademik /Non Akademik ( Khusus jalur Prestasi)
  10. Foto CopyKartu KIP/PKH/KKS  dan Surat Keterangan lain yang di keluarkan Oleh Pemerintah ( Khusus Jalur Afirmasi)
  11. Surat Keterangan Pindah Kerja orang tua asli  dan Foto Copy 1 rangkap (Khusus Jalur Perpindahan Orang Tua )
  12. Surat Keterangan  Penugasan Orang tua ( Khusus anak  guru/ Tendik)
  13. Semua berkas di buat 1 (satu) Rangkap

Dengan Ketentuan sebagai Berikut :

  1. Memperlihatkan Berkas Asli ( untuk point 1 sd 5 dan 9 sd 10)
  2. Berkas di atas di antar ke sekolah tanggal  7, 8 dan 11 Juli  2022, Mulai pukul 08.00 s/d 14.00 Wib
  3. Semua berkas di atas dimasukan dalam Map :
    • Jalur Zonasi Map warna Kuning
    • Jalur Prestasi Map warna Merah
    • Jalur Afirmasi Map warna Hijau
    • Jalur  Perpindahan dan Tendik Map warna Biru

Bagi peserta didik yang tidak melakukan daftar ulang sampai batas waktu yang di tentukan maka di anggap “ Mengundurkan diri.”

Penerimaan Peserta Didik Baru(PPDB) T.A 2022-2023

PPDB SMAN 6 PKU 2022
JADWAL PELAKSANAAN PPDB SMA NEGERI 6 PEKANBARU TAHUN PELAJARAN 2022/2023
1Pra Pendaftaran / Input dan Upload Dokumen20 sd 25 Juni 2022
2Pendaftaran / Pemilihan Sekolah27 Juni  sd  01 Juli 2022
3Verifikasi oleh Sataun Pendidikan27 Juni  sd  03 Juli 2022
4Seleksi sesuai dengan jalur Pendaftaran 04  sd  05 Juli 2022
5Pengumuman Penetapan Peserta Didik Baru06  Juli 2022
6Daftar Ulang07, 08 11 Juli 2022
7Hari pertama masuk sekolahdan Pengenalan Lingkungan sekolah15 Juli 2022

Persyaratan Umum

Persyaratan yang digunakan untuk semua jalur pendaftaran, dapat dipersiapkan sebelum melakukan pendaftaran

  1. Akte Kelahiran
    Scan/Hasil Pindai Akte Kelahiran/Surat Keterangan Lahir (Asli)
  2. Ijazah/SKL/Surat Keterangan Berpenghargaan Sama Dengan Ijazah SMP
    Scan/Hasil Pindai Ijazah/SKL/ Surat Keterangan Berpenghargaan Sama Dengan Ijazah SMP (Asli)
  3. Kartu Keluarga 
    Scan/Hasil Pindai Kartu Keluarga (Asli) 
  4. Rapor Semester 1
    Scan/Hasil Pindai Rapor Semester 1 (Asli)
  5. Rapor Semester 2
    Scan/Hasil Pindai Rapor Semester 2 (Asli)
  6. Rapor Semester 3
    Scan/Hasil Pindai Rapor Semester 3 (Asli)
  7. Rapor Semester 4
    Scan/Hasil Pindai Rapor Semester 4 (Asli)
  8. Rapor Semester 5
    Scan/Hasil Pindai Rapor Semester 5 (Asli)
  9. Surat Pernyataan Keabsahan Dokumen Materai 10.000
    Scan/Hasil Pindai Surat Pernyataan Keabsahan Dokumen Materai 10.000 (Asli)

*Download file surat pernyataan keabsahan dokumen klik disini

Catatan : Semua file/berkas persyaratan yang diupload harus berupa format/bentuk PDF dengan ukuran tidak melebihi batas maksimal 1 MB

Persyaratan Tambahan Berdasarkan Jalur / Kelompok

Jalur Zonasi
Reguler : Tidak ada Persyaratan Khusus

Jalur Prestasi

Peringkat Umum :
  • Surat Keterangan Peringkat Umum Rapor
Akademik/Non-Akademik :
  • Piagam/Sertifikat/Penghargaan Akademik atau Non-Akademik
Hafiz :
  • Sertifikat Hafiz

Jalur Afirmasi

Ekonomi Tidak Mampu / Disabilitas :
  • Surat Keterangan (Bukti Program Keluarga Tidak Mampu / Surat Keterangan Disabilitas dari Dokter)

Jalur Perpindahan Orang Tua/Wali

  • Surat Penugasan Orang Tua

Untuk melakukan pendaftaran silahkan kunjungi tautan dibawah ini:


Tutorial Cara Pendaftaran

Tutorial Cara Kunci Lokasi

Hardiknas 2022

Selamat Hari Pendidikan Nasional Tahun 2022

” Pimpin Pemulihan, Bergerak Untuk Mardeka Belajar “

Upacara peringatan hari Pendidikan Nasional di SMAN 6 Pekanbaru, Berbeda dengan tahun sebelumnya peringatan Hardiknas ditahun ini  diselenggarakan pada tanggal 13 Mei 2022 .Pengunduran  pelaksanaan ini terjadi karena Hardiknas bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1443 H pada tanggal 2 Mei 2022 dan cuti bersama.

Peringatan Hardiknas tahun ini sesuai debgan surat edaran kementrian pendidikan dan kebudayaan nomor 28254/MPK/TU.02.03/2022.Perihal pedoman pelaksanaan peringatan hari pendidikan Nasional tahun 2022 mengenai logo, tema,hingga rangka peringatan upacara hari Pendidikan Nasional tahun 2022.

Adapun tema yang diusung pada tahun 2022 ini adalah “Pimpin pemulihan Bergerak untuk Merdeka Belajar”.

Pelaksanaan Upacara diSMAN 6 Pekanbaru dihadiri oleh seluruh siswa dan guru serta pegawai, yang bertindak sebagai pembina upacara adalah wakil humas yaitu Sarinah, S.Pd.

Ibu kepala sekolah beserta sebagian guru dan siswa menghadiri upacara Hardiknas di lapangan upacara kantor Gubernur.

Pengumuman Kelulusan Kelas XII T.P 2021-2022

Berdasarkan rapat dewan guru SMA Negeri 6 Pekanbaru pada hari Kamis, 22 April 2022  siswa kelas XII  yang dinyatakan lulus pada tahun pelajaran 2021-2022  bisa di lihat pada tautan  berikut:

Page Expired

Hal-hal yang harus di perhatikan pada saat pengumuman kelulusan adalah sebagai berikut:

  1. Peserta didik tetap berada di rumah pada saat pengumuman kelulusan.
  2. Dilarang berkumpul, konvoi dengan kendaraan, coret-coret baju seragam, aktifitas lainnya yang mengganggu ketertiban umum dan melanggar ketentuan protokoler Covid-19 pada saat pengumuman kelulusan ini.
  3. Tidak mengekspos foto kegembiraan pada saat pengumuman ke media sosial seperti ( Instagram, Whatsapp, Facebook dll).
  4. Menjaga nama baik sekolah dan orang tua
  5. Bagi Peserta didik yang tidak mematuhi himbauan di atas, akan di berikan sanksi.
  Pekanbaru, 22 April 2022                Kepala SMAN 6 Pekanbaru

 

 

Dra. Hj. Zurina, MM
NIP. 196808211993032009

SMANSIX Berbagi

MARHABBAN YA RAMADHAN 1443 H MATAHARI SMANSIX BERBAGI

Dari Keluarga Besar SMAN 6 Pekanbaru dan IKBAL (Ikatan kelaurga Besar Alumni)

SMAN 6 Pekanbaru, memberikan santunan paket sembako kepada siswa yang membutuhkan serta masyarakat sekitar yang berhak menerimanya, Jumat (22/04/2022). Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama umat Muslim. Kepala SMAN 6 Pekanbaru, Dra Hj Zurina MM mengatakan, sebelumnya siswa SMAN 6 Pekanbaru telah mengadakan pesantren dan penutupannya diisi dengan tausiah agama oleh ustad Ci Ifan. Kegiatan pesantren kilat bertujuan meningkatkan keberhasilan dan ketaqwaan serta berbudi pekerti luhur.  

“Kegiatan pesantren kilat merupakan kegiatan rutin yang dilakukan SMAN 6 Pekanbaru untuk belajar agama secara mendalam, dalam waktu yang tidak terlalu lama. Sekecil apapun harta yang disedekahkan dengan ikhlas niscaya akan tampak dasyatnya balasan dari-Nya. Dan kegiatan ini selalu kami laksanakan setiap tahun,” kata Bunda Zurina.

Bunda Zurina menambahkan, adapun kegitan selama pesantren kilat, Tausiah, Tadarus, Shalat Dhuha dan Shalat Zuhur berjamaah. Sementara, untuk siswa dan masyarakat sekitar yang menerima paket sembako sebanyak 60 orang

“Pembagian sembako ini dimaksudkan untuk meringankan beban siswa kurang mampu dan warga sekitar sekolah di bulan ramadhan. Pemberian paket sembako tersebut dilakukan secara langsung oleh Kepala SMAN 6 Pekanbaru,” ungkapnya. 

Bunda Zurina menjelaskan, untuk dana yang disumbangkan adalah hasil infak dari guru-guru, siswa dan Kepala Sekolah serta sumbangan dari alumni yang terbentuk dalam Ikatan Keluarga Besar Alumni (IKBAL) SMAN 4/6 Pekanbaru. Ia juga mengucapan terima kasih kepada IKBAL SMAN 4/6 Pekanbaru atas partisipasi nya.

“Alhamdulillah kegiatan hari ini berjalan lancar, saya juga ingin menyampaikan terimakasih atas sedekah yang sudah diberikan alumni SMAN 6 Pelanbaru yang terbentuk dalam IKBAL SMAN 4/6 Pekanbaru. Semoga Allah membalas dengan pahala yang setimpal Aamiin,” ucap Bunda Zurina.

Disampaikannya, tujuannya dari kegiatan ini sebagai kepedulian sekolah untuk berbagi kebahagiaan dan kasih sayang untuk siswa yang tak mampu, khususnya di bulan Ramadhan ini.

“Kita mememinta kepada siswa yang menerima bantuan agar tidak melihat besar-kecilnya bantuan, melainkan dilihat sebagai rasa kepedulian. Saya berharap para siswa yang menerima bantuan dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya,” harapnya.

Sementara Wakil Kesiswaan SMAN 6 Pekanbaru, Nunung Supiarti S.Pd menjelaskan, untuk sumber dana kegiatan berasal dari sumbangan warga sekolah yakni guru-guru dan peserta didik SMAN 6 Pekanbaru dan alumni (IKBAL SMAN 4/6 Pekanbaru).

“Indahnya berbagi dan peduli mengandung makna bahwa dalam kehidupan hendaknya kita saling berbagi dan peduli dengan dan kepada orang lain. Berbagi itu membuatnya bahagia dan merasa lega,” jelasnya

Nunung berharap, bantuan ini dapat meringankan beban siswa dan masyarakat yang menerima bantuan. “Ini merupakan kepedulian dari kami dan ini menanamkan kepada siswa bahwa indahnya hidup saling berbagi. Kita hidup bukan hanya untuk diri sendiri, kita hidup untuk orang lain, terutama di bulan baik ini yakni bulan ramadhan,” tuturnya. (ade)  ( Bingkai Riau.com)

Pesantren Ramadhan 2022

Kegiatan Pesantren Ramadan Tahun 2022 Guna Meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Siswa SMA Negeri 6 Pekanbaru

Pengarahan dari Kepala SMAN 6 Pekanbaru’ Bunda Dra. Hj. Zurina, MM

“Kegiatan pesantren kilat merupakan kegiatan rutin yang dilakukan SMAN 6 Pekanbaru untuk belajar agama secara mendalam, dalam waktu yang tidak terlalu lama, adapun kegitan selama pesantren kilat adalah Tausiah, Tadarus, Shalat Dhuha dan Shalat Zuhur berjamaah

Adapun Tujuan diadakan pesantren Ramadhan / pesantren Kilat beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan Pemahaman Tentang Agama Islam

Tujuan yang pertama dari diadakannya kegiatan pesantren kilat di SMA Negeri 6 Pekanbaru, adalah agar bisa meningkatkan pemahaman tentang agama Islam bagi para siswa. Kemudian, pemahaman agama Islam yang diajarkan di dalam pesantren kilat ini diharapkan bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, setiap ajaran yang diajarkan pada kegiatan pesantren kilat juga diharapkan dapat menjadikan para siswa lebih beriman dan bertakwa kepada Allah SWT.

2. Memperdalam Serta Memantapkan Tentang Agama Islam

Tujuan berikutnya dari adanya kegiatan pesantren kilat adalah agar para siswa bisa lebih mudah dalam mendalami dan juga memantapkan serta meningkatkan ajaran agama Islam. Ajaran yang ada di dalam kegiatan pesantren kilat adalah seperti keimanan, ibadah, akhlak dan juga materi Al Quran.

3. Menerapkan Ajaran Agama Islam Dalam Kehidupan Sehari-hari

Tujuan yang ketiga dari adanya kegiatan pesantren kilat adalah agar para siswa bisa menerapkan ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, kegiatan pesantren kilat diharapkan bisa membentuk suatu mental spiritual, religius, tangguh dalam menghadapi setiap tantangan negatif, baik itu yang hadir dari dalam diri sendiri maupun dari luar.

Khatam Al-Quran 2022

Kegiatan Khatam Al-Quran Siswa-Siswi kelas XII MIPA/IPS SMAN 6 Pekanbaru

Kepala sekolah SMA Negeri 6 Pekanbaru, Dra. Hj, Zurina, MM Senin, 14  Maret 2022 membuka acara Pelaksanaan khatam alquran siswa kelas XII ( dua Belas ) di gedung serbaguna SMA Negeri 6 Pekanbaru

Dalam sambutannya Kepala sekolah  mengatakan bahwa kelas yg sudah tamat membaca alquran  sebagai bukti bahwa kelas XII telah melaksanakan kegiatan mengaji di SMA negeri 6 pekanbaru

Tujuan yang sangat penting dari khatam alquran ini adalah untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaankepada Allah.SWT, sekaligus melaksanakan program walikota pekanbaru yaitu “ Pekanbaru Kota Madani”.

Harapannya  siswa-siswi  SMA negeri 6 Pekanbaru khususnya  kelas XII   dapat dengan fasih membaca alquran dan juga tak sekedar membaca ayat-ayat suci alquran tetapi dapat memahami, menggali ilmunya, merenungkan rahasia hikmah-hikmahnya dan mengamalkan serta mengimplemntasikan  isi dan kandungan dari setiap ayat-ayat suci Alquran  dalam kehidupan sehari-hari. serta tak hanya sekali khatam membaca alquran, tetapi berkali-kali….dst.

Allah SWT. berfirman:

كِتَابٌ أَنزَلْنَاهُ إِلَيْكَ مُبَارَ‌كٌ لِّيَدَّبَّرُ‌وا آيَاتِهِ وَلِيَتَذَكَّرَ‌ أُولُو الْأَلْبَابِ

Ini adalah sebuah kitab yang Kami turunkan kepadamu penuh dengan berkah supaya mereka mentadabburi (memperhatikan) ayat-ayatnya dan supaya mendapat pelajaran orang-orang yang mempunyai fikiran. (QS. Shad [38]: 29).

Pameran Seni Rupa

Healing Power Of Art

Selasa 15 Februari 2022 SMA Negeri 6 Pekanbaru mengadakan pameran seni rupa dengan tema ” Healing Power Of Art”. seluruh karya yang di pamerkan adalah hasil karya siswa baik individu maupun berkelompok, di antarnya berupa lukisan, kerajinan tangan (lampu hias, kursi anyaman, lukisan sepatu, tas rajut dsb). Pameran seni rupa ini di gagas oleh guru pendidikan seni rupa SMAN 6 Pekanbaru ibu Siti halimah, S.Sn

Kegiatan ini di laksanakan dalam rangka menggali potensi siswa dalam bidang seni terutama seni rupa. di harapkan siswa tak hanya mampu menghasilkan karya tetapi juga karya yang bernilai jual. hal ini sejalan dengan program kewirausahaan yang di gaungkan oleh kepala SMA Negeri 6 Pekanbaru Bunda Dra. Hj. Zurina, MM. seperti harapan bunda zurina kepada siswa yang agar siswa mempunyai bakat dalam seni agar dapat menjadi siswa yang mandiri dan mempunyai jiwa kewirausahaan setelah lulus dari SMA, dimana bisa membuka peluang usaha dengan menjual produk-produk kerajinan tangan.

Adapun beberapa manfaat dari sebuah pameran bagi siswa diantaranya adalah sebagai berikut :

  • Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Membuat Karya Seni
  • Sebagai Sarana Apresiasi
  • Melatih Siswa untuk Bersosialisasi.
  • Membangkitkan Motivasi Siswa dalam Membuat Karya Seni
  • Sebagai Sarana Rekreasi.